256 RW di Jakbar Dapat Bantuan Sarana Pengelolaan Sampah
Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Barat, memberikan bantuan sarana prasarana pengelolaan sampah menjadi pupuk kompos kepada 256 RW yang tersebar di 56 kelurahan.
U paya mengurangi produksi sampah di permukiman warga
Kepala Seksi Peran Serta Masyarakat Sudin LH Jakarta Barat, Enril Indro Prasetyo, mengatakan pemberian kepada 256 RW tersebut merupakan program percontohan di Jakarta Barat. Saat ini baru 50 persen dari total 586 RW di Jakbar yang diberikan bantuan ini.
"Baru 256 RW untuk percontohan. Ini salah satu upaya mengurangi produksi sampah di permukiman warga," katanya, Rabu (19/10).
200 Kilogram Sampah Berhasil Dikumpulkan dari Bank Sampah CeriaMenurut Enril, bantuan yang diberikan berupa dua timbangan duduk dan elektronik, 43 ember, dua gerobak, dua tong komposter, satu tong organik, dan dua tongkat pengaduk.
Jika program ini berhasil, lanjut Enril, secara bertahap akan diterapkan di seluruh RW. Tidak hanya pemberian peralatan, pihaknya juga akan menugaskan petugas PJLP untuk membantu warga mengelola sampah di setiap RW.
"Diharapkan, dengan bantuan ini warga bisa mengelola sampah menjadi barang yang berguna seperti pupuk kompos, maupun pupuk cair," tandasnya.